Wednesday, October 12, 2011

Perbedaan

Minggu ini, terutama beberapa hari belakangan ini, banyak mengajarkanku tentang hidup. Lebih tepatnya tentang perbedaan. Karena kita hidup pasti akan menjumpai perbedaan. Bahkan dari awal kita lahir ke dunia, kita sudah pasti berbeda dengan orang lain. Sama orang tua, apalagi saudara kandung aja bisa beda, apalagi sama orang lain, ya kan? Tapi Allah kan pasti uda merencanakan segala sesuatunya dengan sempurna. Termasuk menghadirkan perbedaan pada kita.
Karena sebenarnya, menurutku, perbedaan itu ada untuk saling melengkapi. Supaya kita tetap saling berhubungan dengan yang lain. Lha kalau sama semua ya ngapain gitu lho istilahnya sama dia? Wong sama aja luar dalemnya ya kan?Nah berarti perbedaan itu indah teman. Dia bisa menghadirkan cinta dan kasih sayang di tengah - tengah kita.

Tapi kenapa kita harus ambil pusing dengan perbedaan? Sering mengatasnamakan perbedaan kita membuat rusuh, mengobarkan kebencian dan permusuhan, hanya karena nggak terima ada golongan yang berbeda dari kita.
Sebenarnya bukan perbedaan kan yang menyebabkan semua pertengkaran dan amarah di muka bumi ini? Tapi keegoisan manusia, yang tidak mau menerima sunnatullah, kehendakNya, bahwa dari awal, bahkan sebelum kita lahir, semua dimasudkan untuk diciptakan berbeda. Untuk saling terikat dalam hubungan yang harmonis, untuk saling belajar memahami dan dipahami, untuk saling membantu, dan akhirnya .... untuk saling mencintai.
Jangan menganggap perbedaan itu sesuatu yang mengganggu, apalagi salah. Tapi yakinlah bahwa dengan perbedaan itu akan mengisi apa yang kurang dari hidupmu dan dirimu.

No comments:

Post a Comment