Monday, December 19, 2011

Unforgettable

Semua orang pasti pernah merasakan lupa. Lupa tentang sesuatu yang sudah dikerjakan, lupa tentang janji yang telah dibuat, bahkan sering pula lupa melakukan sesuatu yang biasanya dilakukan. Tapi, kita sendiri juga tidak bisa memilih untuk lupa, bukan? Sama halnya dengan mengingat. Terkadang ada hal - hal yang kita harap kita bisa mengingatnya, dan sebaliknya, ada hala - hal tertentu yang kita harap terhapuskan secara permanen dari otak kita.

Sebenarnya, setelah 16 tahun lamanya aku hidup, kusadari hal - hal yang kita lupakan atau kita ingat adalah hal hal yang meninggalkan "bekas" di hati kita. Perasaan yang berbeda. Spesial. Dan kalaupun kita lupa akan sesuatu yang spesial itu, hanya perlu sedikit pemicu, entah berupa suara, gambar, kata - kata, bahkan bau sekalipun kita toh sudah bisa mengingatnya.
Salah satu hal yang kuharap akan selalu kuingat adalah kemarin, Minggu 18 Desember 2011. :)

Saturday, November 26, 2011

"Pencarian Marco"

Definitely, Maybe (2008)




Have you ever watched this movie? Well, if you haven't ....... I don't care ^_^ Justkid. So, film ini tipe film romantis-drama sih kalau menurutku. Nilai? 8/10. Lumayanlah. Punya alur yang nggak bisa ditebak. And have a strong feeling inside, indeed. Bener - bener menyentuh. 
Nah, mau tahu cerita selengkapnya? Silakan klik disini http://www.imdb.com/title/tt0832266/ Intinya, itu bercerita tentang a complicated relationship seorang ayah yang diceritain ke anaknya (ya ngapain gituuuu :0) Dan anaknya harus bisa menebak mana dari gadis - gadis tersebut yang jadi ibunya, walaupun saat itu ayah ibunya udah cerai T_T
Tapi, berhubung, berhubung, berhubuuung, aku tidak sedang berminat menceritakan filmnya saat ini, kita bicarain tentang "Pencarian Marco" aja ya. Haaa? Film baru? Bukan lah, lebih hebat dari film bung! Ini dia posternya ...... taaarrrrra!!!!

(The only) Released time : Kamis, 17 November 2011
Created and played by :



Amazing, right? Apik ora? Waseeek. Begini ceritanya ..... Di semester 1 ini kita punya suatu tugas praktek, mata pelajaran bahasa indonesia, untuk mementaskan sebuah DRAMA. Sebuah pagelaran DRAMA, lebih tepatnya, karena yang pentas ada 5 kelas yang terdiri dari 14 kelompok. Asik kan??
Dan ternyata rek, mementaskan sebuah drama itu kerja behind the scene-nya itu bener - bener memeras keringat dan air mata dan tenaga dan ...... fulus :D Dituntut sebuah totalitas dan kerjasama yang tinggi kalau mau berhasil mementaskan sebuah drama. Jujur aja, banyak aral melintang bagi kelompokku, kelompok 3, waktu kerja bikin drama ini. Mulai dari awal sampai selesai pun kita seperti dihadang bertubi - tubi masalah. Alhamdulillah kita masih diberi keikhlasan dan kekuatan sama Ya Rabb untuk menghadapi semuanya.
Mulai dari masalah ide cerita, naskah, properti, tata panggung, kostum, waktu latihan, semuaaaaaaaaa nggak ada yang nggak berat. Kalau bukan karena Allah dan kelegawaan kita pasti udah mandek duluan di tengah jalan ......
Oya, ide cerita kita itu terinspirasi dari film yang tadi, Definitely, Maybe. Dan sedikit inovasi disana - sini, salah satunya pengembangan karakter yang merupakan makhluk - makhluk gaib. :p
Genre drama : Fantasy Comedy Romantic ^_^ 
This is the story : .............

Wednesday, November 23, 2011

Bright Lovely Monday

Nggak usah dipungkiri, pasti hampir semua manusia, pelajar, ibu - ibu, bapak - bapak, pedagang sayur, sampe pengangguran pun pasti males banget kalo uda ketemu sama yang namanya SENIN! *ngaku, hayo ngaku :D
Setelah menjalani weekend yang santai, have fun, harus balik lagi ke rutinitas semula. Iya kalo rutinitasnya itu keliling dunia, kalau rutinitasnya duduk nonton orang keliling dunia, nah lho? ~,~
Tapi do you know what, hari senin bersama SEGILIMA, kelasku di MAN 3 ..... It gives me something "goosebumps". Keceriaan dan kegembiraan. Aura positifnya menyebar melingkupi kami semua. Saking positifnya sampai disemprot sama Pak Arief  (maaf Pak, hehe).
Jadi ceritanya kita sedang membahas ALAY dan semua anak berlomba - lomba menjadi alay dan mem-posting foto alay hahahaha :D Dan seisi kelas pun terbahak - bahak.

Cerita pagi ini (lagi - lagi) memberiku inspirasi untuk mencari tahu tentang TERTAWA.

Generasi Pampers!

Tempat kejadian : XI Bilingual
Waktu : Rabu jam 1 siang, jam pelajaran sejarah.


"Dasar kalian generasi pampers ...!"

Saturday, November 19, 2011

Tidak boleh menolak ^_^

Dalam kesendirian, di tengah gemuruh petir yang menggelegar, menyaksikan langit menumpahkan jutaan kubik air untuk semua yang hidup di muka bumi. Dan terinspirasi untuk membuat tulisan ini ^_^

Hujan,
Banyak orang yang suka hujan,
tapi nggak sedikit orang yang benci hujan , , , ,
Semua punya alasannya masing - masing, ada yang suka hujan gara - gara udaranya jadi sejuk, dingin malah, tapi  sebaliknya ada orang yan benci hujan gara - gara nggak kuat dingin. Repot deh ~,~
Kalau untuk anak asrama kaya aku sih, biasanya ga suka hujan soalnya cucian pada nggak kering hahaha :p
Tetapi sebenarnya kita nggak boleh benci hujan lho, ....

Friday, November 18, 2011

Seminggu

Ya Allah . . . Udah lama nggak nulis ya. Hiks, terharu banget. Eits, eits. jangan salahin diriku yang tak berdosa ini *plaak, tapi koneksi internet di sekolah habis diserang VIRUS! Kurang ajar banget nggak?! Hhhh, padahal minggu ini sedang galau - galaunya, hiaaaa nggak bisa curhat deeh T_T Jujur aja, nggak tahu sekarang mau nulis apa . . . Nulis tentang drama kemarin? Ah, kapan - kapan aja ya. Kalau uda ada fotonya, betewe aku cantiiik banget lho hahaha ^_^
Cerita tentang minggu ini aja ya, emmm,

Monday, October 24, 2011

Ayo kenali lebih jauh ^_^

Sudah sering mendengar nama ini kan kawan? so pasti. Karena nama ini sangat tidak asing di telinga kita. Mendengar nama Kanker yang terdapat dalam pikiran kita tentu saja sebuah nama penyakit yang sangat berbahaya dan mengerikan? 
Menurut om Wikipedia.org, Kanker Payudara adalah kanker yang terjadi pada jaringan payudara. Kanker jenis ini umumnya terjadi pada kaum hawa. Meski kaum adam juga bisa terkena namun sangat kecil kemungkinannya. Pengobatan yang dilakukan untuk Kanker Payudara ini adalah dengan pembedahan. Dilanjutkan dengan kemoterapi maupun radiasi.

kanker payudara


Gejala, ciri-ciri, dan tanda Kanker Payudara

Runaway

Diombang - ambingkan oleh kegalauan akut yang tidak putus - putusnya. Ulangan, masalah. kerinduan, dan kejenuhan. Semuanya tidak datang silih berganti, melainkan beriringan dan tiada henti. Aku capek, aku ingin berhenti. Aku ingin lari, jauh jauh dan tak usah kembali. Bolehkah?

Monday, October 17, 2011

Ayo Cintai Produk Dalam Negeri

Hayooo, siapa yang suka barang - barang impor??? Malah, bukan cuma sekedar suka ya kan? Ketagihan, bahkan nggak mau kalau nggak impor bener nggak? Padahal, sebenarnya sebagai warga negara yang baik kita harus BANGGA dan CINTA sama produk LOKAL, buatan saudara - saudara se-tanah air. Banyak lho, produk mereka yang AMAZING dan sukses menembus pasar internasional. Penasaran? Intip yuk ... ^_^

Wednesday, October 12, 2011

Perbedaan

Minggu ini, terutama beberapa hari belakangan ini, banyak mengajarkanku tentang hidup. Lebih tepatnya tentang perbedaan. Karena kita hidup pasti akan menjumpai perbedaan. Bahkan dari awal kita lahir ke dunia, kita sudah pasti berbeda dengan orang lain. Sama orang tua, apalagi saudara kandung aja bisa beda, apalagi sama orang lain, ya kan? Tapi Allah kan pasti uda merencanakan segala sesuatunya dengan sempurna. Termasuk menghadirkan perbedaan pada kita.
Karena sebenarnya, menurutku, perbedaan itu ada untuk saling melengkapi. Supaya kita tetap saling berhubungan dengan yang lain. Lha kalau sama semua ya ngapain gitu lho istilahnya sama dia? Wong sama aja luar dalemnya ya kan?Nah berarti perbedaan itu indah teman. Dia bisa menghadirkan cinta dan kasih sayang di tengah - tengah kita.

Monday, October 10, 2011

Steve Jobs and Apple

Seluruh dunia mengenalnya. Seluruh dunia tahu karya - karyanya. Langsung atupun tidak langsung. Ya, sosok yang dijuluki sebagai "Nabi Teknologi" itu telah meninggalkan dunia ini saat namanya sedang bergema di seantero belahan dunia. Steve Jobs sang CEO Apple, perusahaan teknologi yang sangat inovetif yang mendominasi pasar perangat teknologi canggih. Apa sajakah karya - karyanya?

Monday, October 3, 2011

Kebahagiaan yang Sebenarnya

Terkadang, dalam kehidupan kita sehari - hari kita menemui orang - orang dengan keterbatasan, kekurangan, bahkan sering dengan ketidakmampuan. Tentunya, pasti terbersit di benak kita, "Wah, kasihan banget orang itu." Tapi tahukah kawan, ada golongan orang yang lebih pantas dikasihani. Siapa mereka? Orang - orang yang memiliki segalanya tapi tidak tahu bagaimana caranya bersyukur. Kenapa harus mereka? Karena mereka memiliki segalanya tapi tidak merasa bahagia.


Karena sebenarnya kawan, yang terpenting dalam hidupmu itu bukan seberapa banyak yang kamu miliki, atau apa saja yang bisa kamu lakukan, atau bahkan seperti apa dirimu.

Guten Morgan ^_^

 ..... "Let's face this brand new day with huge smile and happiness and bfeel blessed ....."

Let's sing!
BUKA SEMANGAT BARU
by : Ello, Ipang, Berry, Lala 

Saturday, October 1, 2011

7 Makanan Bagi Tukang Tidur

Setelah pusing mikirin mau ngepost apa, diputuskanlah ngutip dari Yahoo. Daripada nggak ada yang di-posting :p
Jadi, ceritanya ada artikel tuh di website tersebut, menjelaskan tentang makanan apa saja yang harus dihindari kalau nggak mau terjaga sepanjang malam. Nah berarti itu kan makanan yang wajib dikonsumsi bagi tukang tidur (kayak aku) biar bisa melek ya kan?? ^_^
What are they . . . .?

Monday, September 26, 2011

Kunci Kesuksesan

Seringkali kita terkagum - kagum, melihat bagaimana seseorang bisa sangat sukses. Entah kesuksesan skala global ataupun "hanya" pengusaha - pengusaha (bahasa kerennya si enterpreneur) macam orang Tionghoa dan Arab. Sebenarnya, kalau kita perhatikan dengan seksama, kesuksesan mereka itu nggak datang dengan sendirinya. Ada proses yang membayanginya. Dan itu nggak mudah, Sering kali terjal malah. Nah, sebenarnya mereka semua memiliki prinsip yang sama kok, untuk sukses. dan kita bisa ikuti. Mereka aja bisa, kenapa kita nggak? :D

Kunci sukses : (kalau ada yang kurang tambahin aja)
1. Kerja keras
2. Kedisplinan
3. Kejujuran
4. Haus akan ilmu
5. Menghargai waktu
6. The most important thing, Berdoa

Nggak ada kesuksesan instan, kawan. Kalaupun ada, kesuksesannya juga akan bertahan "instan".

So, Are you ready for success?

The FUTURE, Keinginan vs Kebutuhan

Kembali mengudara lagi, bersama saya Savira Darmayanti, *eaaaaa. Maaf, lagi persiapan buat penilaian baca berita ini. hhhhhhaaaaah.
Oke, jadi inilah aku, bersama Toshi tercinta menantang dinginnya malam. Bela-belain buat meng-update blog tercinta *mbos, mbos lambos. Tapi emang beneran dingin kok ..... Cuacanya sedang ekstrem rupanya di Malang. >.<
Terinspirasi pingin bikin tulisan ini setelah kemarin dijenguk sama Mama Papa. Dan topik wajib yang selalu menghiasi perbincangan kami .......... "masa depan". Entah kenapa rasanya kok ngeri banget kalau denger kata satu itu. Ngerasa kalau belum siap aja. "masak sih secepat itu?" *ngelusdada

Saturday, September 24, 2011

Hidup itu . . .

Jam kosoooong......! *lembarbuku *lemparbarang *larimuter hahaha, alay sekali :p
Jadiii, ceritanya XI Biling itu harusnya waktunya Public Speaking. Tapi karena yang ngajar, Mas Fani, lagi nganter Ajeng dan kawan - kawan lomba debat (Ganbatte for them!), jadinya kita nganggur deh hahai
Bingung rasanya di dalam kelas kalau jam kosong gini, di kiri nonton K-Pop, di kanan muter lagu - lagu galau. Yang Cewek heboh online store, nggosip, yang Cowok pada main game, nonton film. Feels like I'm in the middle of storm. Habba habba.
Iseng - iseng buka kaskus, terus liat thread yang menyentuh. Apalagi pas banget sama aku yang sedang bimbang *plok
Nih buka disini :
http://www.kaskus.us/showthread.php?t=10607175

So, the point of those both thread is choices in your life. And how do you feel about your life.

Bermain Drama

Eng ing eng. Nggak terasa yaa uda kelas 2, uda (tambah) tua, jadi senior (dikit) ^_^
Nah, menginjak kelas yang baru, materi pelajaran ya juga baru dooong. Tambah banyak, tambah bikin pusing, tapi semakin menyenangkan  ...... ;)
Salah satu materi yang pusing bin menyenangkan itu ..... jeng jeng, bermain drama! Salah satu materi bahasa Indonesia yang paling ditunggu - tunggu sama anak - anak. Yeeeaay! 
Nah, sebenarnya drama itu apa sih?

Monday, September 19, 2011

Ayo nge-blog ....

Ayo go-blog! Haha, maksudnya menulis dan mempercantik blog. Ayo, semangat! ^_^

Sunday, September 18, 2011

Hari minggu, .....

Whoa, it's been a week since the last time I opened my Facebook and Twitter account >.< Entah harus merasa sedih, senang, ataupun GALAU. Nggak tahu ah, nano - nano. Tapi yang jelas rasanya nyesek. Udah biasa nyampah, apalagi di Twitter, sekarang nggak (mau) lagi. Yah, larilah daku ke blog *wenaaak. :p Oke, cerita tentang hari ini aja, hari yang penuh dengan .... keletihan? atau kesenangan? Atau kengileran (atas bau durian dari kamar sebelah *ngidamdurengakesampaian)? Nggak tahu ah. Uda, baca aja ceritaku hari ini *intonasiiklan

Saturday, September 17, 2011

Monita - Kekasih Sejati

Ceritanya, tadi lagi jalan - jalan di MOG, bagi yang belum tahu (HARAP!), MOG itu salah satu dari dua mal terbesardi Malang, singkatan dari Mal Olympic Garden. Masyarakat Malang kan belum terlalu metropolitan gitu yah, jadinya ya .... *sokimut :D Oke, ngelantur. Balik lagi. Begini kisahnya ......

Lady Gaga - Born This Way

Nah, terkait dengan post sebelumnya, yang ngambil lirik dari lagunya Lady Gaga, the Monster Mom, I want to share the lyrics here. Here they are :

Intro:
It doesn't matter if you love him, or capital H-I-M
Just put your paws up
'Cause you were born this way, baby

Friday, September 16, 2011

D.I.E.T.

Percakapan 1 :
"Ke kantin yuk."
"Nggak ah, diet ni."

Percakapan 2 :
"Eeeh, makanannya siapa ini? Mau dong."
"Nggak boleh! Katanya kamu diet?"

Percakapan 3 :
"Wah kamu kurusan ya ..."
"Iya, diet sebulan ni."

Pasti sering kan denger kalimat2 ini??? Nggak? Iya gitu wis *mekso. Okelah, aku yang sering denger. Apalagi belakangan ini. Hampir semua teman kelasku sedang (berusaha) menjalani program diet. Mulai dari yang sangat gemuk, gemuk sampai yang paling kurus pun ikutan (heeelllooww, plisss deh!). Sampe miris, ngenes, getir, dan bla bla bla yang intinya aku kasihan. Kenapa?

Thursday, September 15, 2011

Ataksia?

Alhamdulillah, yach,  ........ sesuatu.
Hahaha, maap, jadi ikut-ikutan kan :D
Ulang lagi,

Alhamdulillah yah, bisa nge-blog lagi, setelah dihajar bertubi - tubi *uaallay oleh kegiatan asrama yang seabrek dan tugas + ulangan yang tidak kenal kasihan T_T Welcome to my (hell) life mameeeen ......
Ow, jangan khawatir, tenang, tenang, aku nggak bakal bercerita panjang lebar x tinggi mengenai hidupku yang membosankan (kali ini) ;P
Ini berkaitan dengan  salah satu ulangan bahasa inggris barusan yang sukses mengalahkan kepusingan mengerjakan tes TOEFL gurauan temanku beberapa hari yang lalu. Jadi, ceritanya kita lagi ada lomba nih di asrama, lomba semacam estafet gitu. Nah, si temenku, A, itu ikut. Eh, di tengah - tengah larinya, dia jatuh (waktu itu tali sepatunya diiket). Dan nggak ada yang jatuh selain dia, sumpah sakno :D. Nah terus dia ngomong ke aku, entah bercanda atau apa, kayaknya dia kena ataksia deh. Nah lho, aku langsung pasang tampang kaget. Kaget soalnya baru tahu ada penyakit namanya ataksia hahaha .... Akhirnya, kuputuskan untuk mencari tahu lebih mendetail *plaaak. Ternyata sudara - saudara! Ataksia adalah .... *backsoundfilmhoror

Donat kentang dengan topping cokelat cair di atasnya *doubleplaak T_T (sumpeh ye, lagi ngidam donat)

Jadi, ataksia itu sejenis gejala atau indikasi kalau ada yang nggak bener dengan saraf tulang belakang atau otak kecil. Tahu kan otak kecil tuh buat ngatur apa? Ngatur gerakan dan keseimbangan seseorang. Jadi kalau seseorang menderita ataksia, dia bakalan sering jatuh, kepeleset, limbung, sempoyongan, dan semacamnya. Nah pantaslah kalau omongan temenku itu sukses bikin aku deg - deg seeer, ya iyalah secara aku sering banget kepeleset, limbung, jalan nggak bener, dan payah banget kalo suruh gerak apalagi olahraga *ngenes

Nih, link-nya kalau mau tahu lebih lanjut, atau tanya sendiri aja ke Mbah Google ;)

Sunday, September 11, 2011

Brokenheart (?)

Dear Unknown,

Kamu tahu,
Saat seseorang mengatakan patah hati, biasanya dia mengalami kekecewaan atas perilaku atau apa yang sudah dilakukan sama orang yang dicintainya.
Tapi kamu tahu, ironisnya, itu pertanyaan yang nggak bisa aku jawab.
Karena jawabanku, kamu tidak melakukan apapun yang salah. Oh, lebih tepatnya kamu tidak melakukan APAPUN!
Seperti tweet-ku kemarin, "Dari awal aku sudah tahu, kamu bukan untukku. Tetapi terkadang, menyakiti diri sendiri terasa menyenangkan."
SAKIT!
Sekejap, ada secercah harapan yang timbul, bahwa kamu juga memiliki rasa yang sama seperti milikku.
Tetapi rupanya terkadang, angan - angan hanyalah sebatas angan - angan.
Banyak orang mungkin akan mengatakan, bahwa kita nggak boleh menyerah gitu aja. 
Tapi hati kecilku mengatakan, he's unreachable.
Entah belum saatnya, atau memang tidak akan pernah ada "saatnya" bagiku untuk memilikimu di sampingku selamanya.
Tapi walaupun kamu tidak mencintaiku, bukan berarti aku nggak boleh tetap mencintaimu kan?
Tidak pernah melupakan bahwa kamu pernah menjadi bagian spesial dari hidupku.
Aku bakalan tetap terus berdoa, mendoakan yang terbaik untukmu,
Semoga kamu bahagia disana, dan menemukan seseorang yang memang untukmu.

Sincerely, Unknown Admirer

Iedul Fitri (yang beda) part 2

Lanjut dari post sebelumnya, (walaupun agak nggak masuk akal karena jaraknya jaaaaaauuuuh benjedh *alay) haha, terbersit sedikit keinginan untuk membagi kisah liburanku yang sangaaaat garing kepada para pemirsa *alaystadiumlanjut :D
So, selama 2 minggu liburan, 90% kuhabiskan di rumah tercintaku yang alamat lengkapnya terletak di PERUMAHAN GRIYA PAITON INDAH BLOK A-5B DESA KARANGANYAR KECAMATAN PAITON KABUPATEN PROBOLINGGO PROVINSI JAWA TIMUR (pasti lewat kalau mau ke Bali dari Surabaya/Jakarta/dll bagi yang belum tahu). Masih nggak tahu juga?! HARAP, ya! *nggaknyante

Monday, September 5, 2011

Iedul Fitri (yang beda)

Minal Aidzin Wal Faidzin ya,

Selamat hari raya Idul Fitri 1432 H,

Mohon maaf lahir dan batin, 

dan rangkaian kata - kata manis nan puitis lainnya berentetan mengunjungi hp-ku selama 3 hari lebaran kemarin (3? suka2 gue ah :D) tanpa henti.

Bukannya mau mengeluh atau entah apa, alhamdulillah malah, mereka masih mengingat untuk sms aku :p.
Nah masalahnya, aku tidak punya pulsa saat itu untuk membalas permintaan maaf mereka, dan sekaligus meminta maaf #rawrrr >.<
Jadilah sepertinya diriku tidak menikmati kemeriahan "sms pending" hahahaha. Walaupun pada akhirnya aku ya ngirim sms minta maaf juga (walaupun telat). Hey, tidak pernah ada kata terlambat untuk meminta maaf bukan? (kecuali orangnya sudah di alam lain) ;D

So, for bloggers, and anyone who read this

Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon maaf lahir batin yeee
Semoga Lebaran kalian menyenangkan (dan dapet banyak THR *doasepanjangmasa) ^_^

Thursday, August 25, 2011

Sunday, June 26, 2011

Dear Lovely Leaders,

Api, walaupun hanya dengan nyala yang kecil, dapat menerangi sekitar kita. Tetapi, justru karena hanya dengan nyalanya yang kecil dia sering terlupakan. Padahal kita sangat membutuhkannya, bergantung padanya. Baru setelah api tersebut padam, kita kebingungan. Mending hanya kebingungan, ini sudah gelap gulita, masih sempat - sempatnya bertengkar dengan yang lain, saling menyalahkan dan tidak mau disalahkan.


Yap, inilah potret bangsa kita. Diibaratkan bangsa kita adalah sekumpulan orang - orang, sedangkan api tersebut adalah TKI/W, hal yang sedang menjadi santapan hangat media massa saat ini. Kenapa diibaratkan seperti api? Selama ini mereka itu, menurut pandangan pribadiku, tidak dipedulikan, bahkan dianggap tidak ada. Padahal, TKI/W menjadi objek favorit kalian untuk menggambarkan sumber pemasukan devisa yang sangat banyak dan menjuluki mereka 'pahlawan devisa'. Dan tidak cukup hanya menggembar-gemborkan, uang pemasukan yang sangat banyak bagi negara itu juga digunakan oleh kalian untuk entah-apa-hanya-Tuhan-yang-tahu-untuk-apa. Wow, or should I say Eewwwww ...!

Peribahasa 'Habis manis sepah dibuang' sepertinya cocok untuk menggambarkan situasi TKI. Mereka memberikan negara ini devisa yang begitu banyak, tetapi saat mereka disiksa, dicaci, dihukum, terancam, kalian seakan tutup telinga, tidak mau mendengar dan tidak ingin tahu. Bahasa gaulnya sih, 'EGP --> Emang Gue Pikirin'. Yang penting kalian makan enak, tidur di kasur empuk, dan nggak pernah ketinggalan keluaran terbaru Armani atau Christian Dior. Ckckck, sudah segitu parahnya kah erosi rasa kepedulian kalian?

Baru setelah ada satu orang yang menjadi korban pisau sang algojo, semua ramai bicara. HANYA bicara. Just talking, no action. WTF?! Sudah bertahun - tahun, sejak diriku kecil mulai membaca koran aku sudah membaca tentang penyiksaan TKI, BARU SEKARANG setelah ada yang mati rakyat Indonesia, kalian baru "tersentil"? Is that the price? Butuh sebuah nyawa untuk menjadi tumbal untuk kehidupan yang lebih baik bagi TKI?! Haaah!

Harga diri dan martabat Indonesia itu hancur! Kalian itu dianggap ga becus ngurus rakyatnya! Rakyatnya jadi bulan - bulanan di luar negeri diem aja, ramai di dalam tok, nggak ada yang berani ngomong keluar! Cupuu, kalian hai para wakil rakyat! Kalian sebut mereka pahlawan, tetapi begitukah seharusnya perlakuan kalian kepada para pahlawan?! haaash, inilah mengapa kita tidak bisa menjadi bangsa yang 'besar', yang maju. Karena bangsa yang 'besar', yang hebat, adalah bangsa yang menghargai para pahlawannya? Sudahkah, hai penghuni istana, kalian mengahargai dan meilndungi pahlawan kalian? Kalo si Manohara aja kalian ribut setengah mati hoeeeeek

Thursday, June 23, 2011

Liburan (membosankan)

Whoaaaam, finally at home!
Ya nggak barusan juga sih di rumah, udah mulai hari senin di home sweet home at griya paiton indah housing complex setelah sebelumnya transit di rumah karanglo.
Sudah seminggu sejak liburan resmi dimulai, dan rasanya sumpaaaah  boriiingg, gariiing, hhfffft
Ya disyukuri aja sih, wifi 24 jam, jari ini rasanya nggak bisa lepas dari lappie kesayangan hahaha.
Tapi ga ada yang diajak ngobrol, sama mama aja jarang ngobrol. speechless. kagak tau ane mau ngomong apa.
Sempet baca tadi artikel opini di jawa pos, gimana caranya bikin liburan produktif, dikasih saran bikin karya - karya sastra macam puisi, cerpen, cerbung, atau bikin kerajinan bernilai ekonomis untuk dijual. ngomong sih mudah, melakukan itu yang sulitnya minta ampun. wekeke
Ada niatan sih mau bikin - bikin hal - hal seperti itu , tapi ya itu tadi rasa malasnya yang ga ketulungan haha
Wish me luck, I can do something better and useful this holiday. Pingin sih bikin cerpen, kan lumayan kalo diterbitkan en dapat honor ^_^ 
HWAITING!

Monday, June 13, 2011

Hampir, tiba . . .

Huaaaaaaaaaa, tak terasa ujian yang bertubi - tubi dan luar biasa melelahkan, baik fisik maupun mental akhirnya selesai juga!!!!! Hip - hip hoooray!! :D
Alhamdulillah, so far so good, hanya 1 yang remed, apalagi kalau bukan penjas (dasar ga jodoh, haha), yang lain ya alhamdulillah memuaskan. Thank a lot ya Rabb!
Sebenarnya kalau dibilang terlalu memuaskan nggak juga. Secara garis besar nilai - nilainya turun dibandingin semester kemarin lah, tapi ya aku sadar diri juga, suruh siapa nggak belajar, Vir?! *menundukkankepala
Well, nggak terasa bentar lagi naik kelas dua. Omaigod, it's like time flies so fast, even faster than the light *lebay. tapi bener lho, nggak kerasa banget uda setahun di malang, jadi siswi MAN 3 Malang, jadi santriwati Ma'had Al Qalam, dan meninggalkan rumah beserta orang - orang tercinta. Astaaaagggaaa.
Bener - bener terasa kemarin waktu mbak - mbak kelas 3 pada packing dan pergi satu - satu dari Damaskus tercinta. Rasanya seperti kehilangan kakak. Ya iyalah, setahun gitu. Kita deket banget, di sekolah ketemu, di kamar ketemu. Hiks hiks. T_T
Belom lagi mbak - mbak kelas dua banyak yang keluar ngekos, dan yang berencana ngekos. Teman sekamarku aja, Prima, juga mau ngekos. Argh! It's so unfair! Huuuuuuhuhuhu
Yeah, aku tahu ada yang datang dan ada yang pergi. Tapi masak secepat ini sih Ya Allah???
Bismillah, ikhlas deh . . . .
and btw, back to main topic about the examinations, let's hope the best for myself.
Kalaupun hasil semester ini nggak sebagus kemarin, berarti Allah lagi negur aku biar lebih rajin dan semangat belajar, nggak cuma tidur mulu :p
Cuma yang kupikirin itu perasaannya Mama sama Papa, moga - moga mereka bisa nerima *amin

So, let's close this semester with alhamdulillah, and new hope for being better next! ;)

Wednesday, June 1, 2011

huff, huff, huff

Yak, alhamdulillah rupanya blog ini masih utuh seperti sediakala setelah kutelantarkan selama berbulan - bulan *sujudmintamaaf
Nggak tahu kenapa, tahu - tahu pingin nulis lagi, terutama setelah liat blog-nya anak - anak yang lain pada bagus - bagus semua T_T
Bismillah, sekarang lagi tahap perombakan, pelan - pelan saja *kayaklaguaja
Masih bingung sebenarnya dekorasi blog yang bagus gimana,
moga - moga bisa sempat tanya sana - sini.
Nggak bisa lama - lama ngerampungin blog butut ini, tumpukan buku - buku pelajaran sudah menanti untuk dibaca *grrrrrr
Jadi untuk sementara cuma sempat bersihin debu dulu deh, huff, huff, huff, shooooh ............. ^_^